PERESMIAN PEMBANGUNAN RW07
KOMPLEK VETERAN KCVRI TANGERANG
Segala Puji bagi Allah SWT dengan segala Rahmat dan KaruniaNya, Alhamdulillah akhirnya terlaksana juga peresmian pembangunan di wilayah komplek veteran RW07 KCVRI pada tanggal 21 januari 2023 dengan di hadiri para petinggi wilayah desa sukamanah. Diantaranya hadir Anggota Dewan Kabupaten yaitu Bapak Muhamad Amud S. Sos, Sekdes Sukamanah Bapak Masyhud, para ketua RW perumahan seDesa Sukamanah, para ketua RT dari RT01 s/d RT05 komplek veteran dan warga sekitar.
Dengan segala perjuangan, Alhamdulillah pembangunan sudah berjalan masuk ke wilayah komplek Veteran di mulai dari Blok D RT04 yaitu dibangunnya sarana AIR Bersih sebanyak dua titik juga spal sudah masuk dua kali project dan selanjutnya merambah ke RT-RT yang lain. InsyaAllah sebelum masuk PILPRES 2024 semoga semuanya mendapatkan Kue Pembangunan secara merata.
Atas nama warga komplek veteran KCVRI kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya pada Bapak Dewan Amud atas sumbangsihnya membangun komplek veteran mulai dari RT01 sampai dengan RT05 RW07 dan semoga di PILEG mendatang Bapak Dewan Amud terpilih kembali menjadi Anggota Dewan. Amiiiin.....
Acara persmian pembangunan ini ditandai dengan penandatanganan "PRASASTI PERESMIAN PEMBANGUNAN" yang di tandatangani oleh Bapak Dewan Amud dan Ketua RW07 yaitu Bapak Iksan .
Penandatanganan Prasasti
Pada saat yang sama juga sekaligus diadakan pelantikan PKK dan KARANG TARUNA RW07 Komplek Veteran KCVRI oleh bapak Sekdes Sukamanah yaitu Bapak Masyhud.
Alhamdulillah semua dapat mengikuti secara hidmat dan acara berjalan lancar. Kini sudah terbentuk secara resmi PKK dan KARANG TARUNA RW07 dengan ditandatanganinya PIAGAM PERESMIAN PKK RW07 dan PIAGAM PERESMIAN KARANG TARUNA RW07 oleh Bapak Masyhud selaku sekdes Sukamanah dan Bapak RW07 yaitu Bapak Iksan serta Bapak Dewan Amud S. Sos.
Penandatanganan Piagam Peresmian PKK dan Karang Taruna
Pelantikan PKK dan Karang Taruna RW07
Maaf Sedikit iklan mau lewat
Jika agan - agan ada yang ingin memesan PIAGAM / SERTIFIKAT, PRASASTI bolehlah KLIK Link di bawah ini atau bisa langsung hub WA: 0852.3188.0735